Rabu, 16 Maret 2011

Romie Christian Paparang

Omie atau Koko panggilannya dirumah, lahir di Surabaya, 22 Juni 1997, dia sekolah di SMP Petra 5 Surabaya. Wajahnya Manis, perawakannya seh cukup atletis lah hehe, rambutnya tebal bangeeet yang sengaja dipanjangin untuk mengikuti model rambut Glenn Alinski, tapi ternyata rasia rambut disekolahnya Omie kena juga haha kasiiiiaaaan deh akhirnya dengan berat hati dia terpaksa merelakan rambutnya dipotong cepak.. Omie anak ce Ling yang pertama, dulu waktu masih umur 2 tahun lebih dia sudah terlihat pintar, dia bisa menyebut semua merk mobil (BMW, Mercy, Kijang, Audy, dll) dengan melihat dari lambangnya, beberapa Bank terkenal dia juga tau (BNI, BCA, BRI, dll) hehe, padahal saat itu Omie belum mengenal huruf loh. Dan tentunya sampai saat ini dia pintar, saat di SD Kartika Omie selalu meraih juara 2 atau juara 3.. Di SMP dia termasuk 5 besar dikelasnya. Hobbynya sejak kecil hingga sekarang ini adalah membaca (komik, majalah, koran, pengetahuan umum), tidak akan dibiarkan waktu berlalu tanpa membaca (impiannya ingin memiliki perpustakaan sendiri kayak aku hehe), kata mamanya mungkin kalo ada bom aja dia tetap ga bergeming dan akan trus membaca hehe, kecuali diajak ke toko buku, meski dalam tidur pasti dia akan melompat dan teriak "koko ikut" hehe, ya jelaslah toko buku kan artinya beli buku, dan dia pasti senang kalo aku ke Surabaya karena harapannya aku pasti akan mengajaknya and tentunya skalian traktir beli buku favoritnya Doraemon, Detektif Conan,dll. 
Piala Omie
Dia pernah mendapat piala untuk lomba mengarang Puisi (juara2) dan lomba mengarang (juara1). Ga sia-sia dong banyak membaca hehe, asal jangan kebanyakan baca komik aja hehe. Selain itu hobbynya menggambar, sejak kecil udah keliatan bakat menggambarnya, bakat turunan dari bapakku (engkong) dan mamanya Ce Ling. Dia sering mengikuti lomba menggambar dan mewarnai, pernah mendapat piala juga untuk kategori mewarnai. Ada beberapa koleksi gambar yang dibuatnya sendiri di simpan rapi dalam sebuah map.. Anaknya mang rapi, tapi agak pendiam gitu, jauh bumi dan langit dengan adiknya Kiky yang justru baru berhenti ngomong saat tidur hehe.. Dia aktif dalam organisasi OSIS disekolahnya, dia pecinta basket dan gitar. Dia cukup terkenal diantara guru-guru karena selain pintar, tulisannya juga bagus, apalagi anaknya penurut.. 
Koleksi Dinosaurus
Koleksi Doraemon
Tentang koleksinya (kayaknya bukan cuma tantenya alias aku yang suka koleksi-koleksian tapi semua ponakanku memiliki favorit dan koleksi masing-masing hehe), dari kecil favoritnya Dinosaurus yang nama-nama dan riwayatnya dihafal mati bahkan dia bisa menggambar hampir semua jenis dinosaurus tanpa melihat buku. Selain itu semua pernak-pernik Doraemon dikoleksinya, aku sempat juga membelikan Komik Doraemon dalam Bahasa Jepang (saat aku ke Jepang) untuk Omie untuk menambah koleksinya trus baru-baru aja aku beli Mc Donald Happy Meal 2 paket hanya untuk mendapatkan mainan Doraemon (demi ponakan hehe). Dan sekarang koleksinya udah satu lemari fuuullllll.. Buatku ga masalah, karena toh dia tak pernah melupakan kewajibannya untuk belajar dan dia sudah membuktikan prestasinya dengan nilainya yang selalu meningkat tiap semester.. Ya ngga??? Pesan untuk Omie, tingkatkan trus prestasinya ya, belajar lebih rajin trus rebut juara 1 dikelas ya atau sekalian juara Umum aja ya..hehe, kayak ii Api mu ini loh hehe (narsis ama ponakan sendiri ga dosa kan hehe)..

0 komentar:

Posting Komentar

 
My World Design by: Yanmie at Permata Hatiku